Berbagai Ide, Inspirasi, dan Informasi - Blog Yan Paul Pala'langan

Saturday, July 11, 2020

Mentor Sagusablog Dasar 44

    
Pada tanggal 07 Juli 2020 akhirnya dengan bangga saya di terima untuk bergabung dalam grup mentor SAGUSABLOG oleh Mr. Mung yang menandakan bahwa saya resmi menjadi mentor SAGUSABLOG. Saya memulai mentor di worshop online SAGUSABLOG Dasar 44 kelas G bersama bapak Rian H. Sangi pada tanggal 11-17 Juli 2020.
    Berawal dari keikutsertaan saya dalam kegiatan workshop online SAGUSABLOG Dasar 42 pada tanggal 14-20 Juni 2020, saya bergabung dalam kelas telegram 42-AI.
    Awalnya saya salah masuk kelas, saya bergabung dengan kelas 42-I akhirnya setelah lihat kembali di SIM-GP IGI ternyata saya salah kelas yang seharusnya 42-AI. Dalam kelas itu saya di mentori oleh ibu Pri Hastuti Suryaningrum,  dan bapak I Nyoman Wage. Dengan berbagai koreksi dan tantangan dari para mentor, akhirnya saya bisa dilulus pada tanggal 15 Juni 2020 (hari kedua workshop berlangsung).
    Ibu Pri Hastuti Suryaningrum adalah sosok yang pertama mengantarkan saya menjadi seorang mentor di SAGUSABLOG ini. Saya dapat menyelesaikan dengan cepat tantangan yang beliau berikan kepada saya.
    Setelah lulus dari SAGUSABLOG Dasar 42, saya tidak berhenti dan melanjutkan dengan mengikuti workshop online SAGUSABLOG Lanjutan 43 pada tanggal 01-07 Juli 2020. Saya bergabung dengan kelas 43-B yang dimentori oleh bapak Darwono dan bapak Marhag Arsyad.
    Tepat pada pukul 1.40 WITA saya membuka pertama dengan membuat blog baru setelah itu saya tidur. Pukul 9.45 WITA saya mulai mengutak-atik blog dengan dan tepat pukul 10.31 WITA saya melakukan pelaporan awal untuk dikoreksi. Setelah berbagai koreksi saya terima dari bapak Marhag Arsyad, saya dituntaskan oleh beliau pukul 13.11 WITA sambil menunggu respon dari bapak Darwono. Karena bapak Darwono baru aktif pukul 20.17 WITA dan langsung memberikan saya koreksi, saya dengan cepat dapat merubah permintaan beliau. Akhirnya saya dinyatakan lulus pada pukul 20.32 WITA.
    Hari itu juga bapak Marhag Arsyad sebagai sosok kedua yang merekomendasikan saya sebagai mentor, disusul hari berikutnya oleh bapak Darwono, untuk merekomendasikan bergabung bersama mentor.
    Melalui coretan di blog ini, saya banyak mengucapkan terima kasih banya kepada Ibu Pri Hastuti Suryaningrum, sosok yang memberi semangat, pandangan, dan bimbingan setiap saat sehingga bisa menjadi mentor SAGUSABLOG, kepada bapak Marhag Arsyad yang dengan respon cepat memberi saya lulus sepihak dalam waktu kurang lebih 4 jam pekerjaan serta merekomendasikan menjadi mentor, serta kepada bapak Darwono sebagai kunci terakhir untuk memberikan saya kelulusan di hari itu juga dan merekomendasikan bergabung ke dalam grup mentor. Pastinya juga tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada bapak I Nyoman Wage sebagai mentor di SAGUSABLOG Dasar, Ibu Idda Mawadah yang berperan penting memberikan tantangan kepada saya di kelas Dasar, Ibu Saryanti Sjarif yang membuat blog saya lebih lengkap dengan ketelitian beliau di kelas lanjutan, serta mentor-mentor hebat yang bergabung dalam kelas 42-AI dan kelas 43-B.

0 comments:

Post a Comment